Inilah 9 Drakor Terbaru Terbaik, gambar canva |
Ini adalah tulisan kedua saya, masih berbicara soal drama Korea (drakor). Kenapa sih, saya suka menulis tentang drakor? Karena saya tetap ingin salah satu pelepas lelah dan stres, menjadi sebuah tulisan bermanfaat. Walaupun menulis hal sepele, tapi saya berharap kita tetap bisa mendapatkan pelajaran berharga di dalamnya.
Kalau sebelumnya saya pernah menulis tentang 5 drakor rating tertinggi sepanjang masa. Drakor yang saya ulas saat itu adalah drakor lawas yang tayangnya di jaringan televisi free to air. Kalau di Indonesia jaringan televisi free to air itu seperti RCTI, SCTV, Indosiar, Global TV, MNC TV, ANTV, TV One, Metro TV, Trans TV, dan Trans 7.
Nah, kali ini saya mau membahas drakor baru yaitu yang tayang dari 2018 sampai 2020 dan drakor ini berhasil memperoleh rating terbaik. Kemudian drakor-drakor ini tayangnya di jaringan televisi (TV) kabel. Kalau di Indonesia itu seperti RTV, Net TV, Elshinta TV, dan lain-lain.
Kenapa saya mau membahas drakor dari 2018 sampai 2020? Sebab jika sahabat lithaetr penasaran dan mau menontonnya, masih bisa mencari drakornya dengan mudah. Kenapa memilih drakor yang tayang di TV kabel? Karena jaringan TV kabel itu data pemirsanya lebih jelas. Basis data pemirsanya didasarkan dengan kategori-kategori yang berbeda dan lebih spesifik. Selain itu, tv kabel baru memulai menyiarkan drakor sejak 2010 dan cukup mencuri perhatian penggemar drakor. Oleh karena itu, berdasarkan penilaian peringkat dari data Nielsen Korea, saya mencoba menyusun drakor terbaru dari 2018 sampai 2020, yang berhasil raih rating terbaik. Mau tahu drakornya apa saja? Silakan tetap teruskan membacanya di sini ya.
Buat para penggemar drakor saeguk atau sejarah, pasti tidak asing dengan drakor yang berjudul Mr. Sunshine. Yups, Mr. Sunshine adalah drakor pertama yang akan saya bahas di sini.
Mr. Sunshine, Gambar: soompi.com |
Mr. Sunshine bercerita tentang Choi Yoo Jin atau Eugene Choi (diperankan oleh Lee Byung Hun) yang harus lari ke AS (Amerika Serikat) sebagai seorang anak yatim piatu dan kembali ke negeri asalnya (Joseon-nama lama Korea Selatan) sebagai seorang perwira Korps Marinir Amerika. Ketika kembali ke negara asalnya, Eugene Choi mendapatkan misi untuk membuat Joseon semakin terpuruk. Namun dalam perjalanannya, ia bertemu seorang wanita bernama Go Ae Shin (diperankan oleh Kim Tae Ri), yang bergabung dengan pejuang kemerdekaan rahasia dan membuat Eugene Choi jatuh cinta.
Ceritanya yang komplit dengan konflik, kemudian plotnya yang kaya akan sejarah, dan karakter-karakter tokohnya kuat membuat para kritikus di Korea Selatan (Korsel) memuji drakor ini. Sehingga drakor ini mendapatkan apresiasi luar biasa dari penggemar drakor. Jadi wajar jika drakor ini mendapatkan peringkat puncak dengan rating sebesar 18,1% dan menjadi drama Korea papan atas pada tahun 2018 dan mengalahkan 70 drakor lainnya. Selain itu, Mr. Sunshine bersaing dengan Sky Castle dalam Penghargaan Baeksang award ke-55.
Silakan baca juga:
100 Daya My Prince, Gambar: soompi.com |
Yang kedua adalah 100 Days My Prince. Drakor yang dibintangi oleh salah satu bintang K-Pop (sebutan bagi musisi Korsel), yaitu Do Kyung Soo atau lebih dikenal dengan sebutan DO EXO dan Nam Ji Hyun ini langsung diserbu oleh penggemar drakor sejak awal penayangannya. Drakor ini masih bertema tentang sejarah.
Berkisah tentang pangeran bernama Lee Yool (dibintangi oleh Do Kyung Soo) yang diserang oleh pembunuh bayaran saat berburu. Dikarenakan kejadian itu Pangeran Lee Yool hilang ingatan dan dirawat oleh seorang gadis biasa bernama Hong Shim (dibintangi Nam Ji Hyun). Mereka pun jatuh cinta dan menikah. Hubungan pernikahan mereka yang penuh romansa, lucu, dan unik ini harus terganggu lagi oleh pembunuh bayaran yang masih ingin membunuh Lee Yool. Akhirnya karena beberapa kejadian ingatan sang pangeran pun kembali. Kira-kira bagaimana hubungan Lee Yool dan Hong Shim ya?
Drakor yang bergenre komedi romantis ini mendapatkan rating sebesar 10% pada episode kesepuluhnya dan mempertahankan jumlah pemirsa hingga akhir episode. Peringkat tertinggi 100 Days My Prince adalah 14,4%.
Sky Castle, Gambar: asianwiki.com |
Drakor selanjutnya atau ketiga yang akan kita bahas adalah Sky Castle. Berhasil bersaing dengan Mr. Sunshine dalam Penghargaan Baeksang award ke-55, sudah pasti drakor ini mampu memikat hati para drakor mania. Benarkah?
Menurut data Nielsen Korea, Sky Castle memulai penayangan perdananya dengan memperoleh rating terburuk yaitu sebesar 1,7%, namun seiring berjalannya waktu, perolehan rating Sky Castle terus meningkat hingga 14 kali lipat sehingga berhasil mencapai rating sebesar 23,8% selama penayangannya. Maka akhirnya, Sky Castle pun dinobatkan sebagai drakor terbaik sepanjang masa.
Drakor ini mengangkat sebuah isu terkait masalah pendidikan di Korsel yang terlalu kompetitif serta obsesi keluarga elit yang kaya untuk meminta anak-anak mereka belajar di universitas paling bergengsi di negeri tersebut. Mengangkat isu populer dan sensitif, akhirnya berhasil membawa drakor ini dicintai sepanjang masa.
Siapa yang suka dengan pasangan Park, yaitu Park Seo Joon dan Park Min Young? Pasti tahu dong dengan drakor What’s Wrong With Secretary Kim?
What's Wrong With Secretary Kim, Gambar soompi.com |
Drakor itulah yang menjadi drakor keempat yang memilki rating tinggi. Romansa cinta yang dimainkan oleh pasangan Park, mampu membius penggemar sehingga berhasil mencapai rating sebesar 8,7%.
E counter, Gambar soompi.com |
Drakor kelima adalah Encounter. Dibintangi oleh Song Hye Kyo dan Park Bo Gum, membuat drakor ini menjadi salah satu drakor yang paling ditunggu di tahun 2018. Sejak penayangan perdana drakor ini langsung memperoleh rating yang cukup memuaskan.
Encounter berhasil mencapai rating sebesar 10% selama episode keduanya. Walaupun sempat mengalami penurunan rating di minggu-minggu berikutnya, tetapi Encounter ini tetap layak menjadi drakor dengan capaian rating tinggi sepanjang masa, dengan capaian rata-rata sebesar hampir 9%.
Encounter berkisah tentang seorang CEO hotel yang bernama Cha Soo Hyun (dibintangi Song Hye Kyo) yang berstatus janda kaya jatuh cinta pada laki-laki muda bernama Kim Jin Hyuk. Hubungan mereka terendus oleh mantan suami dan ibu mertua Cha Soo Hyun yang konglomerat, sehingga mereka berusaha memutuskan hubungan cinta tersebut dengan berbagai cara. Siapakah yang Cha Soo Hyun pilih, Kim Jin Hyuk atau kembali kepada mantan suaminya yang kaya raya?
Memories of Alhambra, Gambar soompi.com |
Baiklah, drakor keenamnya adalah Memories of Alhambra. Sama dengan drakor sebelumnya Memories of Alhambra juga dibintangi oleh aktor dan aktris terkenal di Korsel yaitu Hyun Bin dan Park Shin Hye. Maka wajar jika rating drakor ini bisa mencapai sebesar 10,0 %.
Memadukan dunia nyata dan animasi, membuat drakor ini memiliki keunikan tersendiri, sehingga Memories of Alhambra mampu memikat hati para penggemar. Mau tahu bagaimana serunya drakor ini? Simak dulu cuplikannya berikut ini,
The Crowned Clown, Gambar asianwiki.com |
Baca ulasan saya tentang drakor ini yuk,
Crash Landing On You, gambar soompi.com |
Ini nih, salah satu adegan romantis favorit saya,
Mau tahu adegan romantis lainnya? Baca dulu ini ya,
Itaewon Class adalah drakor kesembilan yang akan saya bahas di sini. Drakor yang masih hangat jadi bahan pembicaraan ini telah mencatat sejarah dengan berhasil menjadi rating tertinggi kedua setelah drakor Sky Castle. Itaewon Class berhasil meraih rating sebesar 12,5% di episode kedelapan (yang tayang paling terakhir saat ini episode 10).
Masih mau tahu lebih banyak tentang drakor Itaewon Class? Simak terus di blog ini nanti ya.
Itulah 9 Drakor Terbaru Terbaik yang Tayang di TV Kabel, kalau sahabat suka drakor yang mana? Silakan berikan jawabannya di kolom komentar, ya. Terima kasih.
0 coment�rios:
Yuk, kita berdiskusi di sini ☺💕. Terima Kasih.