7 Variety Show Korea Favorit Lithaetr, 4 Acaranya Ada Versi Indonesianya Design by canva Assalamualaikum Sahabat Lithaetr, mari masuki dunia...

7 Variety Show Korea Favorit Lithaetr, 4 Acaranya Ada Versi Indonesianya

7 Variety Show Korea Favorit Lithaetr, 4 Acaranya Ada Versi Indonesianya

Variety show Korea
Design by canva

Assalamualaikum Sahabat Lithaetr, mari masuki dunia parenting, inspirasi, dan hiburan (musik, film, buku, dan drama Korea).

Kali ini, saya mau coba membahas salah satu acara hiburan yang disebut variety show. Apa itu variety show? Menurut Pakar Pertelevisian, Naratama, dalam bukunya “Menjadi Sutradara Televisi dengan Single dan Multi Camera” menjelaskan, variety show adalah format acara televisi yang mengombinasikan berbagai format lainnya seperti talk show, magazine show, kuis, game show, music concert, drama, dan sit-kom. Variasi acara tersebut dipadukan dalam sebuah pertunjukan dalm bentuk siaran langsung maupun siaran rekaman.

Acara ragam seperti ini semakin populer belakangan ini. Tidak heran jika hampir semua negara membuat acara hiburan dengan tema ini, termasuk Korea dan Indonesia. Apa bedanya variety show Korea dan Indonesia? Dirangkum dari beberapa sumber ada 5 perbedaan antara variety show Korea dan Indonesia. Apa sajakah itu? Yuk, tetap simak terus penuturannya di sini.

Perbedaan variety show Korea dan Indonesia

Perbedaan antara variety show Korea dan Indonesia yaitu,

PerbedaannyaVariety Show KoreaVariety Show Indonesia
1. Konten acaranyaKonten acara variety show Korea lebih beragam dibandingkan Indonesia.

Diambil dari grid.id (15/3/2017), variety show Indonesia yang hanya berpusat pada tema traveling, talkshow dan musik. Sementara variety show Korea lebih banyak memiliki konten yang menarik.

 

 

Konten acara variety show ini tentu saja lahir dikarenakan mengikuti selera pasar atau penonton pada umumnya. Di Indonesia variety show dengan tema jalan-jalan sambil menikmati makanan, mengobrol bahas artis, dan musik lebih menarik ketimbang acara kuis yang divariasikan dengan sedikit kegiatan fisik. Itulah mengapa acara-acara kuis tidak populer lagi setelah tahun 90-an.

2. Isi atau Pesan acaranyaKalau variety show Korea itu walaupun acara ragam hiburan, mereka tetap memberikan pesan informasi dalam acaranya.

Sementara di Indonesia, acara ragamnya terfokus pada konflik dan candaannya, sehingga lebih banyak tidak memiliki pesan informasi di dalamnya.

 

 

Pengalaman saya pribadi setelah menonton acara variety show Korea, acara ragam hiburannya benar-benar masih sesuai dengan kaidah atau standar bagi sebuah proses produksi acara siaran. Masih teringat jelas kata Pak Suparwoto, dosen mata kuliah dasar-dasar penyiaran televisi, teorinya acara hiburan harus tetap memiliki pesan informasi yang bermanfaat bagi penonton. Presentasinya 60% hiburan dan informasi positifnya 40%.

 

 

Nah, variety show Korea masih menerapkan kaidah tersebut dalam acaranya, sementara di Indonesia, silakan sahabat Lithaetr memberikan tanggapannya sendiri.

3. Budget acaranyaSaya pernah membuat acara produksi televisi dan radio sejak zaman kuliah, secara memang karena saya anak jurusan penyiaran, jadi saya tahu betul sebuah produksi yang baik itu pasti ada budget atau anggaran nan mumpuni di baliknya. Variety show Korea, kesannya mau mengeluarkan anggaran yang memadai untuk sebuah karya. Sementara di Indonesia, dengan prinsip anggaran murah, produksi bagus, dan rating acaranya bisa luar biasa selalu diutamakan. Tak ayal, hasilnya menjadi kurang maksimal.
4. Peraturan terkait tayangan penyiaranPoin nomor empat ini krusial banget. Peraturan terkait tayangan penyiaran juga menjadi perbedaan yang paling mendasar, bagi acara variety show Korea dan Indonesia. Adanya peraturan ini pastinya dipengaruhi oleh adat istiadat, pola perilaku, standar pendidikan, cara pandang, dan lain sebagainya. Oleh karena itu, ada yang dianggap tabu di Indonesia, sementara di Korea tidak, begitu pun sebaliknya.

 

5. Pemilihan artisnyaSudah menjadi rahasia umum, kalau mau jadi artis di Korea harus melalui seleksi yang ketat. Enggak heran jika seorang artis harus mengikuti serangkaian latihan bertahun-tahun sebelum terkenal. Tentu saja, hal tersebut berbanding terbalik dengan di Indonesia. Sampai ada ungkapan, kalau mau jadi artis di Indonesia itu harus cantik atau ganteng banget atau kalau tidak jelek banget sekalian. Ungkapan seperti itu muncul, lantaran karena belum ada standar baku jika ingin menjadi artis di Indonesia.

 

Itulah 5 perbedaan dasar antara acara variety show Korea dan Indonesia.

 

Variety show Korea favorit Lithaetr dan membahas sedikit acara yang ada versi Indonesianya

Selanjutnya, saya akan membahas acara variety show favorit versi saya. Mengapa? Soalnya saya ingin mencoba memberikan pandangan secara subjektif dan objektifnya. Semoga sahabat, tetap menikmati tulisan ini, ya.

  1. Running Man

Running Man menjadi variety show pertama yang saya tonton. Saya tahu variety show Korea ini dari sahabat saya bernama Yogie Affandi, biasa saya sebut bula. Awalnya saya enggak mengerti, mengapa lari-lari sambil berebutan dulu-duluan copot name tag di belakang punggung begitu seru dan fenomenal. Setelah nonton beberapa episode, barulah saya tahu kalau selain copot-copot name tag, ada adu ketangkasan, kecerdikan, kerjasama, sportivitas, dan lain-lain dalam acara ragam ini.

Acara variety show Korea ini memiliki pengagum terbanyak hampir di seluruh dunia. Acara yang tayang dari 2010 ini masih digemari hingga sekarang. Walaupun sekarang sudah tidak terlalu menampilkan banyak adegan fisik dan lebih ke game-game edukasi, Running Man masih bisa membuat saya terharu dengan kekompokkan para personelnya. Lihat saja bagaimana mereka berhasil menari saat acara selebrasi ulang tahun acara mereka yang ke-10, berikut ini,

Ngomong-ngomong, acara Running Man sempat dicontek oleh Indonesia, lo. Kalau sahabat pernah nonton acara mission X, agak mirip-mirip enggak, sih? Tapi yang pasti, rencananya Running Man memang akan punya versi Indonesianya.

Dirilis dari cnnindonesia.com (27/12/2019), sebuah perjanjian telah disepakati antara SBS dan FCL untuk memproduksi acara variety show Korea (Running Man) versi Indonesia. Kesepakatan itu terjadi pada 29 November tahun lalu di kantor pusat SBS di Seoul. FCL adalah sebuah perusahaan investasi yang dimiliki oleh Sinar Mas Group, terfokus pada OTT (media over-the-top), produksi konten, dan distribusi. Musim pertama Running Man versi Indonesia direncanakan dijadwalkan tayang pada pertengahan 2020.

  1. Knowing Brother

Knowing Brother atau Knowing Bros atau Ask Us Anything menjadi variety show Korea kedua yang saya tonton. Saya nonton acara ini karena penasaran sama cerita rain yang melamar istrinya lewat acara ragam di televisi. Jadilah saya langsung suka nonton acara ini. Ini dia cuplikan rain di acara ini,

  1. The Return of Superman

Anggota variety show Korea
Daehan, Minguk, dan Manse

Saya pertama kali nonton acara ini, karena sahabat bilang ada acara variety show Korea yang dimana para ayahlah yang mengasuh anak-anaknya. Saya nonton acara ragam ini ketika masih ada si kembar tiga atau song triplet (daehan, minguk, dan Manse).

Oh iya, acara ragam yang ini juga sempat dimodifikasi sedikit ke versi Indonesianya, lo. Ada yang pernah nonton acara Super Papa?

  1. I Can See Your Voice

Saya baru nonton versi Koreanya, setelah tahu duluan versi Indonesianya yang sempat tayang di salah satu televisi swasta di Indonesia. Saya cukup menikmati versi Indonesianya, makanya saya penasaran bagaimana versi aslinya. Acara ini menghibur karena seorang penyanyi atau artis yang bisa nyanyi (bintang tamu) disuruh memilih teman duet, hanya berdasarkan beberapa petunjuk saja. Kemudian dari beberapa pilihan yang ada, bintang tamu disuruh mengeliminasi yang dirasa suaranya tidak bagus menurut perasaan dia. Yang membuat lucu itu, di kala bintang tamu salah mengeliminasi pilihan teman duet yang pada kenyataannya, suaranya bagus.

  1. King of Mask Singer

Variety show Korea favorit

Sama dengan nomor 4, acara ini juga saya tonton versi aslinya setelah merasa terhibur dengan versi Indonesianya. Variety show Korea ini menjadi kompetisi menyanyi favorit banyak orang, karena banyak selebriti kpop (penyanyi papan atas Korea, bisa penyanyi solo atau pun anggota boyband atau girlband) tampil di acara King of Mask Singer. Dalam acara ini, selebritas kpop akan menyanyikan sebuah lagu dengan menggunakan topeng. Saya suka waktu Kyuhyun (personel Super Junior), tampil menyamar jadi jin, berikut ini,

  1. Weekly Idol

Buat penggemar lagu-lagu Korea, semestinya tahu sama acara variety show yang satu ini. Sesuai dengan judulnya, tiap akhir pekan, para idola akan diundang sebagai bintang tamu untuk unjuk kebolehan. Favorit saya adalah edisi Bigbang menjadi bintang tamu, kayak gini,

  1. Law of The Junggle

Variety show Korea yang satu ini unik banget. Acara yang mengangkat bagaimana harus bertahan hidup di alam bebas ini seru banget. Apalagi acara ini pernah syuting di Indonesia,

 

Sumber referensi:

www.grid.id/read/04119748/3-alasan-mengapa-variety-show-indonesia-kalah-pamor-dari-variety-show-korea?page=all

jeda.id/real/5-alasan-kenapa-running-man-versi-indonesia-mending-tak-usah-dibuat-3845

www.cnnindonesia.com/hiburan/20191227072238-220-460228/running-man-versi-indonesia-tayang-pada-2020

0 coment�rios:

Yuk, kita berdiskusi di sini ☺💕. Terima Kasih.

Karya Antologiku

My Community

Teman-Teman SehatiQ

Blog Archive